Berita  

Terima Rekomendasi Tahap Pertama dari Partai Hanura, Petronela Kambuaya: Apapun Hasilnya Saya Tetap Bersyukur

Bakal calon Walikota Sorong Petronela Kambuaya kembali menerima surat rekomendasi tahap pertama dari Partai Hanura.

Rekomendasi tahap pertama diserahkan oleh Koordinator Tim Seleksi Penjaringan Bakal Calon Gubernur, Walikota dan Bupati se-Provinsi Papua Barat Daya DPD Partai Hanura PBD Matheos E. Selanno, bertempat di Sekretariat DPD Partai Hanura Papua Barat Daya, Sabtu (1/6/2024).

Dikatakan Matheos, setelah mendapat surat rekomendasi tahap pertama, maka tugas dan tanggung jawab dari bakal calon kepala daerah adalah melakukan manuver bagaimana caranya supaya bisa mendapatkan rekomendasi permanen.

“Setelah menerima surat rekomendasi tahap pertama, itu menjadi pintu masuk bapak dan ibu untuk berkomunikasi dengan internal Partai Hanura. Baik DPC, DPD maupun DPP untuk mendapatkan rekomendasi,” ungkap Koordinator Tim Seleksi Penjaringan Bakal Calon Gubernur, Walikota dan Bupati se-Provinsi Papua Barat Daya DPD Partai Hanura PBD.

Lanjut Matheos, para bakal calon kepala daerah juga diminta berkomunikasi dengan eksternal partai. Hal ini wajib dilakukan, untuk mendapatkan dukungan 20 persen kursi sebagai syarat pencalonan.

“Setelah mendapatkan surat rekomendasi tahap pertama, maka bapak dan ibu bisa melakukan konsolidasi dengan internal Partai Hanura secara organisasi seperti kader dan simpatisan untuk mendapatkan dukungan dari Partai Hanura dan juga partai lainnya,” imbuhnya.

Menurut Matheos Selanno, surat rekomendasi tahap pertama hanya berlaku selama 1 bulan yaitu mulai tanggal 22 Mei sampai 22 Juni 2024.

“Tanggal 24 Juni, itu penyerahan rekomendasi permanent. Partai Hanura akan memberikan satu rekomendasi saja kepada salah satu bakal calon kepala daerah,” tegasnya.

Lanjutnya, sesuai arahan dari Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal bahwa Partai Hanura tidak menerima apapun dalam bentuk uang dari bakal calon kepala daerah yang mendaftarkan diri.

“Sehingga kalau misalnya ada kandidat yang menyerahkan uang kepada pengurus partai, itu menjadi resiko dan tanggung jawab dari kandidat dan pengurus partai,” tandasnya.

Oleh karena itu, tambah Matheos, dalam waktu dekat pihaknya akan mengundang para kandidat bakal calon kepala daerah untuk bersilaturahmi.

“Ada beberapa poin penegasan yang menjadi penilaian kami, untuk mendapatkan rekomendasi itu. Kami ingin tahu bagaimana bapak ibu memahami visi dan misi Partai Hanura. Kemudian bagaimana komitmen bapak ibu ketika sudah jadi kepala daerah, apa konsekuensinya untuk partai,” pungkasnya.

Sementara itu, bakal calon walikota sorong Petronela Kambuaya mengucapkan terima kasih, kepada Partai Hanura karena telah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk mendapatkan rekomendasi tahap pertama.

“Saya akan melakukan apa yang ditugaskan Partai Hanura, untuk bisa mendapatkan rekomendasi permanen. Kalau diberikan rekomendasi permanen saya bersyukur, tapi kalau tidak juga saya tetap bersyukur. Apaoun hasilnya, saya tetap akan bersyukur,” ucap Petronela Kambuaya.

Pantauan BalleoNews, usai menerima rekomendasi tahap pertama dari Ketua DPC Partai Hanura Kota Sorong, Petronela Kambuaya lantas menyerahkan hasil survey terkait popularitas dan elektabilitas dari para kandidat bakal calon walikota sorong.

Dimana berdasarkan hasil survey, dirinya menempati peringkat teratas paling dikenali oleh masyarakat Kota Sorong.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *