Berita  

258 CPNS Ikut Latsar Golongan III dan II Formasi Tahun 2021

258 CPNS Formasi tahun 2021 mengikuti kegiatan Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil Kota Sorong Golongan III dan II Formasi tahun 2021, yang berlangsung di Gedung Lambert Jitmau Kompleks Kantor Walikota Sorong, Senin (13/10/2025).

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Wali Kota Sorong Septinus Lobat.

“Kami atas nama Pemerintah Kota, menyambut anda sekalian dengan senang hati sebagai generasi penerus di Pemerintah Kota Sorong,” ujar Wali Kota Sorong.

Wali Kota berpesan, agar mengabdi untuk bangsa dan negara, Kota Sorong, Tanah Papua dan lebih khususnya tanah Malamoi.

“Hari ini adik-adik sekalian akan diberikan materi-materi setelah pembukaan. Meskipun ada kekurangan, harus disiplin dan loyal kepada pimpinan. Saya berharap semuanya dapat mengikuti Latsar dengan baik sebagai awal dari perjalanan masa depan kita,” ucapnya.

Harapan pemerintah, kata Lobat, tentunya 258 CPNS Formasi tahun 2021 dapat melaksanakan tugas dan mengabdikan diri kepada masyarakat, bangsa dan negara dan terlebih khusus masyarakat Kota Sorong.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *