Berita  

Terduga Pelaku Penikaman Depan Gereja Hingga Tewaskan Korban Ditangkap di Kampung Sisir

SORONG – Tim gabungan Satreskrim Polres Sorong dan Satreskrim Polres Maybrat berhasil menangkap terduga pelaku penikaman yang mengakibatkan korban Kristina Ewit Syufi meninggal dunia.

Kapolres Sorong AKBP Edwin Parsaoran mengatakan, penangkapan dilakukan pada Selasa (20/1) sekitar pukul 03.37 WIT di Kampung Sisir, Distrik Saifi, Kabupaten Sorong Selatan.

Penangkapan tersebut dilakukan atas perintah Kapolres Sorong dan dipimpin langsung oleh Iptu Erikson Sitorus.

“Terduga pelaku berinisial MS diamankan setelah sempat berpindah-pindah lokasi untuk menghindari kejaran petugas,” ungkap Kapolres Sorong melalui keterangan pers yang diterima BalleoNews, Selasa (20/1/2026).

Dibeberkan Edwin, kronologis penangkapan berawal dari informasi yang diterima aparat kepolisian bahwa terduga pelaku usai melakukan aksinya, melarikan diri menuju Kampung Ayata, Distrik Aifat Timur Tengah.

Menindaklanjuti informasi tersebut, personel Satreskrim Polres Sorong bersama Satreskrim Polres Maybrat segera melakukan pencarian di lokasi dimaksud.

Namun, saat tim tiba di Kampung Ayata, terduga pelaku tidak ditemukan. Aparat kemudian melakukan penyelidikan lebih lanjut hingga akhirnya memperoleh informasi terbaru bahwa terduga pelaku berada di Kampung Sisir, Distrik Saifi, Kabupaten Sorong Selatan.

“Tim gabungan langsung bergerak menuju lokasi dan mendapati terduga pelaku sedang tertidur. Tanpa perlawanan, terduga pelaku kemudian diamankan dan dibawa ke Polres Sorong untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut,” imbuhnya.

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan pendalaman terkait motif serta kronologis lengkap peristiwa penikaman yang menyebabkan korban meninggal dunia tersebut.

“Polisi juga memastikan proses hukum akan berjalan sesuai ketentuan yang berlaku,” pungkasnya. (*)

Editor: Irianti

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *